Ujian
Nasional ( UN ) SD / MI 2013 di mulai pada hari Senin, 6 Mei 2013
serentak di seluruh Indonesia, demikian pula di lokasi IV
kecamatan Ujung Bulu kabupaten Bulukumba, sejak pagi pukul 06. 00
Wita panitia UN, pengawas UN, dan siswa
yang akan mengikuti Ujian Nasional ( UN ) sudah berdatangan di lokasi pelaksanaan
UN yang bertempat di SDN 10 Ela – Ela. Sebelum
UN dimulai ketua penyelenggara UN St. Hamsinah. R, S. Pd dan pengawas TK/SD wil.
IV Drs. Jumase Basra, M. Si memberikan instruksi singkat kepada panitia dan
pengawas UN agar penyelenggaraan Ujian
Nasional tahun ini berjalan aman, tertib,
dan lancar.
Senin, 06 Mei 2013
Rabu, 01 Mei 2013
Hari Pendidikan Nasional ( HARDIKNAS ) Ke 54 Tahun 2013 Di Kabupaten Bulukumba
Peringatan Hari Pendidikan Nasional ( HARDIKNAS ) tahun 2013 diperingati di kabupaten Bulukumba dengan melaksanakan upacara pengibaran bendera Merah Putih di lapangan Pemuda pada hari Rabu, 2 Mei 2013 pukul 08.00 Wita, yang dipimpin langsung oleh pembina upacara Bupati Bulukumba H. Zainuddin Hasan. Upacara ini di ikuti oleh berbagai unsur baik dari unsur Pejabat Daerah, Guru, Gabungan SKPD Bulukumba, TNI, Kepolisian, Satpol PP, Tokoh Pendidikan, Siswa dari berbagi sekolah di Bulukumba, Pramuka Kwarcab Bulukumba, dll. HARDIKNAS ini juga di meriahkan dengan penampilan kelompok Drum band SD 24 Salemba, SD 2 Terang-Terang, SMP 1 Bulukumba, dan dari beberapa sekolah lainnya.
Sambutan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Pada Hari Pendidikan Nasional Tahun 2013
Sambutan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Pada Hari Pendidikan Nasional Tahun 2013
Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS) akan segera diperingati besok 2 Mei 2013 di lapangan Pemuda Bulukumba pukul 07.30 Wita.
Berikut sambutan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Nasional pada peringatan Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS) tahun 2013 di kabupaten Bulukumba.
Langganan:
Postingan (Atom)